Sambut HUT ke-53 PDI Perjuangan, Fernando Doklas Pasang Spanduk dan Ratusan Bendera di Dapil 5 Karaw

Sambut HUT ke-53 PDI Perjuangan, Fernando Doklas Pasang Spanduk dan Ratusan Bendera di Dapil 5 Karaw

Karawang, Jpnnewss.com – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) PDI Perjuangan ke-53, Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Karawang, Fernando Doklas, bersama jajaran pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Ranting di Daerah Pemilihan (Dapil) 5, memasang spanduk serta ratusan bendera partai di sejumlah titik strategis.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (8/1/2026) dan menyasar wilayah Kecamatan Cikampek, Kotabaru, Tirtamulya, Jatisari, dan Banyusari. Pemasangan atribut partai ini merupakan tindak lanjut dari instruksi DPP PDI Perjuangan yang mewajibkan seluruh kader, baik anggota fraksi, badan, maupun sayap partai, untuk memerahkan wilayah masing-masing menjelang peringatan HUT partai.

Fernando Doklas menyampaikan bahwa pemasangan spanduk dan bendera partai bertujuan untuk memeriahkan HUT PDI Perjuangan yang diperingati setiap 10 Januari, sekaligus menumbuhkan semangat kebersamaan dan solidaritas antar-kader.

“Wilayah Dapil 5 akan kita merah-kan dengan bendera PDI Perjuangan. Ini sebagai bentuk kecintaan dan solidaritas kader terhadap partainya,” ujar Doklas.

Ia menegaskan, peringatan HUT ke-53 PDI Perjuangan tahun ini mengusung tema “Satyam Eva Jayate”, yang bermakna kebenaran pasti menang. Tema tersebut menjadi perisai moral partai yang berlandaskan ideologi Pancasila dan semangat kelahirannya pada 1 Juni 1945.

Doklas juga mengutip penggalan lagu kebangsaan Indonesia Raya stanza kedua, “Di sanalah aku berdiri, untuk selama-lamanya”, yang menurutnya merepresentasikan keteguhan dan daya tahan PDI Perjuangan dalam memperjuangkan kepentingan rakyat.

“Kita harus terus semangat berjuang untuk meneruskan cita-cita Bung Karno dalam membangun bangsa dan negara,” tutur anggota Komisi III DPRD Karawang tersebut.

Sebagai penutup, Fernando Doklas mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan, seraya menegaskan komitmen partai untuk terus berdiri kokoh bersama rakyat.

“Satyam Eva Jayate. Di sanalah aku berdiri, untuk selama-lamanya,” pungkasnya.

(Aisàh)

Olahraga

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karawang mulai bersiap menghadapi Pekan Olahraga Provinsi

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karawang mulai bersiap menghadapi Pekan Olahraga Provinsi

KARAWANG – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karawang mulai bersiap menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2026. Meski

Advertisement