Pilkades Balongsari 2025: Pendaftaran Bakal Calon Resmi Dimulai

Pilkades Balongsari 2025: Pendaftaran Bakal Calon Resmi Dimulai

Karawang, Jpnnewss.com Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Balongsari resmi membuka pendaftaran bakal calon kepala desa untuk periode 2025–2031. Tahapan pendaftaran berlangsung di Kantor Desa Balongsari, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, mulai 2 hingga 10 November 2025, kamis (06/11/2025)

Sejak dibukanya pendaftaran, suasana kantor desa tampak ramai oleh warga yang menunjukkan antusiasme tinggi terhadap pelaksanaan Pilkades serentak Kabupaten Karawang.

Warga terlihat hadir untuk memberikan dukungan moral kepada calon yang mereka jagokan serta memantau perkembangan proses administrasi.

Ketua Panitia Pilkades Balongsari menjelaskan bahwa layanan pendaftaran dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai, sesuai jadwal yang telah ditetapkan panitia.

“Hari ini baru ada satu bakal calon yang menyerahkan berkas pendaftaran atas nama Wadma. Kami masih menunggu pendaftar lainnya hingga batas waktu yang telah ditentukan,” ujarnya.

Tingginya perhatian masyarakat juga terlihat dari banyaknya warga yang turut mendampingi proses penyerahan berkas. Panitia berharap seluruh tahapan Pilkades dapat berjalan lancar, tertib, dan sesuai regulasi yang berlaku.

Sementara itu, Pemerintah Desa Balongsari mengimbau agar masyarakat tetap menjaga kondusivitas lingkungan, tidak mudah terprovokasi, serta mengedepankan nilai persatuan menjelang pesta demokrasi desa.

Adapun pelaksanaan pemungutan suara Pilkades serentak di Kabupaten Karawang dijadwalkan pada Minggu, 28 Desember 2025. Momentum ini menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk menentukan pemimpin desa yang mampu membawa Balongsari ke arah pembangunan yang lebih baik dalam enam tahun ke depan.

Dengan dibukanya masa pendaftaran, dinamika politik desa mulai menghangat. Sejumlah nama diperkirakan akan menyusul mengambil formulir dan mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala desa menjelang penutupan pendaftaran.

(Aisah)

Olahraga

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karawang mulai bersiap menghadapi Pekan Olahraga Provinsi

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karawang mulai bersiap menghadapi Pekan Olahraga Provinsi

KARAWANG – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karawang mulai bersiap menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2026. Meski

Advertisement